SMK Hijau Muda Menyelenggarakan Raker Didampingi LP3MB

Jumat, 14 Mei 2010

CikarangNews6 - Salah satu hasil yang diharapkan dari bersekolah adalah tertanamnya jiwa kepemimpinan (leadership). Untuk sekolah lanjutan hal ini difasilitasi dengan adanya Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS). Melalui OSIS siswa belajar berorganisasi. Di dalamnya ada manajemen, administrasi, kepemimpinan dan ketaatan terhadap tata tertib.


Biasanya sekolah menempatkan seorang guru sebagai pembimbing OSIS. Pembimbing akan mengajarkan dan mengarahkan siswa bagaimana berorganisasi dengan baik dan benar. Meskipun demikian, kesibukan guru pembimbing dalam menjalankan tugas sehari-hari mengakibatkan kurang maksimalnya proses pembimbingan. 


Jika sekolah mengalami hal demikian, LP3MB siap membantu. Lembaga ini akan melakukan pendampingan siswa dalam berorganisasi. Sebagaimana yang dilakukan LP3MB di SMK Hijau Muda, Desa Karang Raharja, Cikarang Utara. Pada tanggal 8 Mei 2010 di SMK ini LP3MB mendampingi pelaksanaan Raker unit-unit organisasi intra sekolah. Lembaga ini membantu Rohis, OSIS dan lain-lain dalam membuat rencana kerja setahun ke depan.

Kenapa LP3MB dipercaya membantu OSIS dan Rohis membantu raker di sekolah ini? 
"Sebelumnya LP3MB pernah membantu SMK Hijau Muda dalam pelaksanaan  LDKS (Latihan Dasar Kepimimpinan Sekolah) OSIS, sehingga dipercaya oleh pihak sekolah." demikian penjelasan Denny Indrianto, Ketua LP3MB.

Sebagaimana namanya, LP3MB (Lembaga Pengembangan Pemuda, Pelajar,dan Mahasiswa Bekasi)
memang dibentuk salah satunya untuk membantu pihak sekolah dalam pembinaan aspek mental pelajar dan penambahan skill pelajar dalam pengembangan dirinya. Selain di sekolah lanjutan, LP3MB juga siap bekerja sama dengan perguruan tinggi dan komunitas-komunitas pemuda.


Setelah Raker SMK Hijau Muda



        




0 comments:

Posting Komentar