CikarangNews6 - Hari ini test Penerimaan Peserta Didik Baru di SMAN 1 Cikarang Utara dimulai. Hampir 300 siswa telah hadir di sekolah ini pada jam 7.00 pagi ini. 265 siswa siap mengikuti tes akademik untuk program Bilingual dan 29 siswa siap untuk program Cerdik Berprestasi. Selain kedua program ini SMAN 1 Cikarang Utara juga masih membuka program reguler. Untuk program ini tes penerimaannya dilaksanakan pada tanggal 10 Juni 2010.
Hari ini adalah hari pertama dari serangkaian tes yang akan dijalani calon siswa. Sedianya hari ini akan dilaksanakan tes akademik. "Agar siswa klas X dan XI tidak terganggu jadwal belajarnya, tes akademik diundur pada tanggal 13 Mei 2010. Pas hari libur nasional." Demikian penjelasan panitia di depan seluruh calon siswa di aula sekolah. Maka sejak hari ini (11/5/2010) sampai hari Selasa depan (18/5/2010) diisi dengan tes bahasa Inggris dalam bentuk wawancara. Setiap hari dites 50 calon siswa program bilingual. Selain itu hari ini juga dilaksanakan tes Teknologi Informasi dan Komputer untuk calon siswa program Cerdik Berprestasi.
Selamat berlomba-lomba menjadi yang terbaik!
Berita Terbaru
Post terpopuler
-
Banyak warga Cikarang yang tidak tahu dimana posisinya secara geografis terhadap Karawang. Maka wajar ketika CikarangNews6 pertama kali memb...
-
CikarangNews6 - Al Ichwan adalah sebuah yayasan pendidikan Islam yang tergolong generasi awal di Cikarang ini. Berdiri tahun 1995 yayasan in...
-
CikarangNews6 - Hari ini test Penerimaan Peserta Didik Baru di SMAN 1 Cikarang Utara dimulai. Hampir 300 siswa telah hadir di sekolah ini pa...
-
CikarangNews6 - Warga Cikarang Baru yang suka jalan-jalan pagi di hari Ahad, mungkin tidak asing lagi dengan Senam Nusantara. Senam ini seti...
CN6 Fans Page
Penerimaan Siswa Baru SMAN 1 Cikarang Utara
Selasa, 11 Mei 2010laporan dari al-asyhar at 14.02
Labels: Cikarang Utara, PPDB, SMAN1, Tes
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar